PEKERJAAN ROH KUDUS DI DALAM DUNIA | RINGKASAN KHOTBAH, MINGGU 20 JUNI 2021
Ringkasan Khotbah
Minggu 20 Juni 2021
Pembicara: Pdt. Silwanus Werimon
Tema: "Pekerjaan Roh Kudus Di Dalam Dunia"
Yohanes 16:8-11
Kalau kita bicara mengenai pekerjaan Roh Kudus, maka ada pekerjaan Roh Kudus didalam dunia, pekerjaan Roh Kudus dalam kehidupan orang percaya, dan ada pekerjaan Roh Kudus didalam gereja. Dan khusus hari ini kita akan bicara tentang pekerjaan Roh Kudus didalam dunia. Firman Tuhan jelas katakan bahwa jika Roh Kudus datang, Dia akan menginsafkan dunia akan dosa. Itulah yang akan dikerjakan Roh Kudus bagi dunia ini. Saudara ingat bagaimana ketika kita belum mengenal Tuhan, kita masih hidup dalam dosa, dan ketika Injil diberitakan maka disitulah kita menyadari kehidupan kita bahwa kita sudah terlalu jauh hidup dari kebenaran firman Tuhan, sehingga kita perlu diselamatkan dari segala dosa kita. Maka dengan demikian peran Roh Kudus sangat penting dalam hidup saudara dan saya. Sehingga kita tidak lagi melakukan hal-hal yang jahat dalam kehidupan kita. Ada banyak cara Roh Kudus menyadarkan setiap orang. Yaitu dengan cara mendengar kesaksian, ataupun lagu-lagu yang sangat menyentuh kehidupan kita, ada juga yang melalui khotbah yang menemplak dosa-dosa sehingga orang mulai sadar. Semua itu adalah pekerjaan Roh Kudus.
Saya yakin bahwa setan tidak akan menyadarkan seseorang dalam dosa. Bahkan justru setan akan terus menggoda kita untuk terus melakukan kejahatan dalam hidup kita. Tetapi kehadiran Roh Kudus dalam dunia adalah dengan menyadarkan kita untuk tidak lagi berbuat dosa dan menginsafkan kita dan sadar bahwa kita telah melakukan dosa dan kita harus bertobat dan segera meninggalkan dosa. Ketika kita akan melakukan dosa, Roh Kudus akan berbisik kepada kita jangan kita melakukan hal ini karena itu adalah dosa. Banyak orang melakukan dosa karena tidak mempercayai Yesus, sehingga sangat sulit seseorang menyesali perbuatan dosanya dan kembali kepada Yesus serta mengakui Yesus sebagai Tuhan dan juruselamat. Maka disinilah Roh Kudus terus bekerja untuk menginsafkan orang-orang yang masih terus melakukan dosa sehingga mereka sadar dan kembali kepada jalan kebenaran. Sebab salah satu syarat seseorang mendapatkan keselamatan adalah dengan menerima Yesus dan mengakuiNya sebagai Tuhan dan juruselamat dan menerima Yesus secara pribadi, karena dosa hanya dapat disucikan oleh darah Yesus.
Komentar
Posting Komentar